Pages

Kamis, 09 Januari 2014

PERCOBAAN KALOR Pengaruh Tekanan dan Pencampuran Zat pada Titik didih dan titik lebur


Hai teman teman,......baca sampai selesai yaa. Semoga bermanfaat

LAPORAN PERCOBAAN KALOR
(TUGAS FISIKA)







Pembimbing : Ibu Sri Ustati, S. pd
Oleh : Muhammad Disa

SMPN 1 Bengkulu




Kata Pengantar

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh


Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena saya dapat menyelesaikan Makalah ini. Penyusunan Makalah ini disusun untuk memenuhi tugas Fisika tentang Pengaruh Tekanan dan Pencampuran Zat pada Titik didih dan titik lebur . Selain itu tujuan dari penyusunan Makalah ini juga untuk menambah wawasan tentang pengetahuan fisika.
Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Ibu Sri Ustati, S. pd selaku guru fisika,  yang telah membimbing saya  agar dapat menyelesaikan makalah ini. Akhirnya kami menyadari bahwa Makalah ini sangat jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, dengan segala kerendahan hati, kami menerima kritik dan saran agar penyusunan Makalah selanjutnya menjadi lebih baik. Untuk itu kami mengucapkan banyak terima kasih dan semoga Makalah ini bermanfaat bagi para pembaca.

       
Terima kasih
PENDAHULUAN


Latar Belakang
     
Dalam mata pelajaran fisika yang berjudul  Pengaruh Tekanan dan Pencampuran Zat pada Titik didih dan titik lebur. Saya sebagai Siswa kelas 7.1 di berikan tugas untuk melakukan percobaan sesuai dengan petunjuk guru dan buku panduan


Tujuan Pembelajaran

Untuk mengetahui :
Ø Pengaruh Tekanan Pada Titik Didih
Ø Pengaruh Campuran Pada Titik Didih
Ø Pengaruh Tekanan Pada Titik Lebur
Ø Pengaruh Pencampuran Pada Titik Lebur













Pengaruh Tekanan pada Titik Didih
 Pecobaan Pertama
·         Alat dan Bahan :
1.      Panci
2.     Kompor
3.    Jam atau stopwatch
4.    Air

·         Langkah – langkah :
1.     Isi panci dengan air, volume air bebas tetapi jangan terlalu banyak.
2.    Nyalakan kompor, dan letakkan panci tersebut di atas kompor serta buka tutup panci tersebut.
3.    Tunggu dan hitunglah waktu yang diperlukan  untuk  mendidihkan air.
4.    Jika, air tersebut telah mendidih, hentikan waktu pada stopwatch dan catatlah waktu tersebut.

v Kesimpulan
Pada percobaan ini saya mencatat waktu yang diperlukan 03.07.42 menit

https://fbcdn-sphotos-b-a.akamaihd.net/hphotos-ak-prn1/551264_645165942165247_117861907_n.jpg
 Percobaan Kedua
·         Alat dan Bahan :
1.     Panci
2.    Air
3.    Kompor
4.    Jam atau stopwatch

·         Langkah – langkah :
1.     Dinginkan panci yang di gunakan pada percobaan pertama agar suhunya tidak berubah, kemudian isi panci dengan air, volume air sama dengan volume air di percobaan petama
2.    Nyalakan kompor, lalu  letakkan panci tersebut di atas kompor serta tutup panci tersebut.
3.    Tunggu dan hitunglah waktu yang diperlukan  untuk  mendidihkan air.
4.    Jika, air tersebut telah mendidih, hentikan waktu pada stopwatch dan catatlah waktu tersebut.

v Kesimpulan
Pada percobaan ini saya mencatat waktu yang diperlukan 02.23.24 menit









*    Kesimpulan dari 2 percobaan Pertama
Pengaruh Tekananan terhadap titik didih yang lebih cepat mendidih adalah Percobaan 2       Dikarenakan , makin kecilnya tekanan udara diatas permukaan zat cair , makin rendah titik didih zat cair tersebut .

https://fbcdn-sphotos-a-a.akamaihd.net/hphotos-ak-prn1/534997_645167015498473_2086358226_n.jpg

Pengaruh Pencampuran Zat pada Titik Didih
Percobaan Pertama
·         Alat dan Bahan :
1.     Panci
2.    Air
3.    Kompor
4.    Jam atau stopwatch
5.    Gula atau garam





·         Langkah – langkah :
1.     Isi panci dengan air, volume air bebas tetapi jangan terlalu banyak dan masukkan garam atau gula ke dalam panci.
2.    Nyalakan kompor, dan letakkan panci tersebut di atas kompor serta buka tutup panci tersebut.
3.    Tunggu dan hitunglah waktu yang diperlukan untuk mendidihkan air.
4.    Jika, air tersebut telah mendidih, hentikan waktu pada stopwatch dan catatlah waktu tersebut.

v Kesimpulan
Pada percobaan ini saya mencatat waktu yang diperlukan 03.07.42 menit.

https://fbcdn-sphotos-b-a.akamaihd.net/hphotos-ak-prn1/551264_645165942165247_117861907_n.jpg




Percobaan Kedua
·         Alat dan Bahan :
1.     Panci
2.    Air
3.    Kompor
4.    Jam atau stopwatch

·         Langkah – langkah :
1.     Isi panci dengan air, volume air bebas tetapi jangan terlalu banyak, pada percobaan yang kedua kita tidak perlu memasukkan gula atau garam ke dalam panci.
2.    Nyalakan kompor, dan letakkan panci tersebut di atas kompor serta buka tutup panci tersebut .
3.    Tunggu dan hitunglah waktu yang diperluka agar air tersebut mendidih.
4.    Jika, air tersebut telah mendidih, hentikan waktu pada stopwatch dan catatlah waktu tersebut.

v  Kesimpulan :
Pada percobaan ini saya mencatat waktu yang diperlukan 02.59.83 menit

*    Kesimpulan dari 2 percobaan kedua
Dari 2 Percobaan yang dilakukan , percobaan 2 lebih tinggi suhunya dibandingkan percobaan 3 . Dikarenakan  suatu air yang diberi garam akan lebih tinggi dari pada air biasa , karena penambahn suatu zat dapat menaikkan titik didih


https://fbcdn-sphotos-a-a.akamaihd.net/hphotos-ak-frc1/554862_645164805498694_925644006_n.jpg


https://fbcdn-sphotos-d-a.akamaihd.net/hphotos-ak-ash3/61555_645164442165397_1565018180_n.jpg


Pengaruh Tekanan pada Titik Lebur
Percobaan Pertama
·         Alat dan bahan :
1.     Batu es kecil
2.    Benda pipih
3.    Jam atau stopwatch

·         Langkah – langkah :
1.     Ambil batu es, lalu tekanlah menggunakan benda pipih
2.    Hitunglah dan catat waktu yang dibutuhkan untuk mencairkan es

v  Kesimpulan
Pada percobaan ini saya mencatat waktu yang diperlukan 08.33.82
 Menit.


https://fbcdn-sphotos-e-a.akamaihd.net/hphotos-ak-ash3/556027_645168912164950_472721404_n.jpg




Percobaan Kedua
·         Alat dan bahan :
1.     Batu es kecil {ukurannya sama seperti percobaan di atas}
2.    Benda pipih {sendok, penggaris, pisau, dll}
3.    Jam atau stopwatch
4.    Piring kecil atau gelas

·         Langkah – langkah :
1.     Ambil batu es, lalu letakkan pada piring kecil atau gelas.
2.    Tunggu sampai es tersebut mencair.
3.    Kemudian hitung dan catat waktu dari awal sampai es tersebut mencair.

v  Kesimpulan :
Pada percobaan ini saya mencatat waktu yang diperlukan 17.08.84  Menit.

*    Kesimpulan dari 2 percobaan ketiga
Pada percobaan 1 , apabila es diberi tekanan , maka titik lebur es menjadi lebih rendah , dan es melebur meskipun es masih dibawah suhu 0oC










Pengaruh Pencampuran Zat

Percobaan Pertama

·         Alat dan bahan :
1.     Batu es kecil
2.    Air
3.    Gelas
4.    Jam atau thermometer

·         Langkah – langkah :
1.     Isi gelas dengan air, tetapi jangan terlalu banyak.
2.    Masukkan batu es tersebut, di dalam gelas tadi yang telah berisi air.
3.    Hitunglah waktu dan catat waktu ketika es mencair bersama dengan air.

v  Kesimpulan
Pada percobaan ini saya mencatat waktu yang diperlukan 06.03
 Menit.
   20130408_154556.jpghttps://fbcdn-sphotos-b-a.akamaihd.net/hphotos-ak-ash3/644421_645163245498850_563042719_n.jpg
9oC
Percobaan Kedua
·         Alat dan bahan :
1.     Batu es kecil
2.    Gelas
3.    Air
4.    Jam atau stopwatch
5.    Garam atau gula

·         Langkah – langkah :
1.     Isi gelas dengan air, volume air sama dengan percobaan  pertama
2.    Masukkan batu es tersebut, di dalam gelas tadi yang telah berisi air.
3.    Campurkan gula atau garam ke dalam air tersebut.
4.    Hitunglah waktu dan catat yang diperlukan, agar air tersebut mencair.

v  Kesimpulan :
Pada percobaan ini saya mencatat waktu yang diperlukan 07.33.87 menit

20130408_155043(0).jpg
6oC

*    Kesimpulan dari 2 percobaan keempat
Dari 2 percobaan tersebut , Percobaan 1 suhunya lebih rendah daripada percobaan 2 , Dikarenakan penambahan zat lain pada suatu zat dapat menurunkan titik lebur pada es.








1 komentar:

 

Blogger news

Blogroll

About

Flag Counter